Iklan

Minggu, 13 Agustus 2023, 13.8.23 WIB
Last Updated 2023-08-13T09:38:51Z
Berita-TerkiniBeritaWarga

Gerak Jalan di Ngadirojo Pacitan, Pupuk Persatuan dan Kesatuan

Iklan
Peserta lomba gerak jalan dari Mitra BPS Pacitan, wilayah Kecamatan Ngadirojo (RMOLNews)

Rmol News || Pacitan, - "Langkah tegap maju ... jalan" begitu aba-aba yang diucapkan Mujiono, Komandan Regu peserta gerak jalan, dari Mitra Statistik Kecamatan Ngadirojo, Pacitan, Jawa Timur, Minggu (13/08/2023).

Aba-aba tersebut, sebagai tanda untuk memulai langkah awal pada lomba gerak jalan, dalam memperingati HUT RI Ke 78 tahun 2023, di Kecamatan Ngadirojo.

Suara hitungan 'satu ... dua, satu ... dua ..., kiri ... kiri' mengawal barisan nomor urut 39 di sepanjang rute yang telah disediakan oleh Panitia Peringatan Hari Besar Negara (PPHBN) setempat.

"Kami mitra BPS Pacitan, turut berpartisipasi dan turut memeriahkan semarak perayaan hari kemerdekaan," ujar Mujiono, Koordinator Statistik Kecamatan Ngadirojo, usai kegiatan, Minggu siang.

Di hadapan ribuan pasang mata, peserta dengan kostum kemeja warna hijau, topi hijau dan celana hitam ini, terus menyerukan semangat dan kekompakan regu. Aba-aba 'satu ... dua, 'kiri ... kiri' terus diserukan tanpa henti, agar irama langkah mereka tetap terjaga. Sesekali, langkah mereka diselingi dengan langkah tegap.

"Selain memperingati, kita juga mengisi Kemerdekaan ini dengan berbagai kegiatan, salah satunya turut berpartisipasi dalam lomba gerak jalan ini," imbuh Mujiono.

Lebih dari 200 regu atau 2.000 orang lebih, tercatat turut serta dalam lomba gerak jalan tersebut. Para peserta memakai seragam berbeda-beda, namun tampak kompak di setiap regunya. 

Mereka berkumpul di Lapangan Bola, Desa Ngadirojo, yang kemudian barisan-barisan regu memulai langkah awal atau start dari Jalan Pacitan-Trenggalek, depan lapangan.

"Agustus ini, ada sekitar 25 lebih kegiatan di Kecamatan Ngadirojo yang melibatkan seluruh pemerintah desa, instansi, sekolah, dan salah satunya seperti tadi gerak jalan," ujar Nanang Hardwijono, Camat Ngadirojo, ditemui di tempat terpisah.

Diketahui, peserta gerak jalan tersebut diikuti oleh seluruh pemerintah desa, karang taruna, PKK, lembaga, intansi dan organisasi-organisasi yang ada di wilayah Kecamatan Ngadirojo.

Nanang berharap, dengan digelarnya lomba gerak jalan tersebut dapat memberi nilai lebih bagi peserta, utamanya yakni memupuk disiplin, kebersamaan, kekompakan, dan menumbuhkan nilai rasa persatuan dan kesatuan.

"Semoga dengan gerak jalan ini, nilai-nilai rasa persatuan dan kesatuan dalam memperingati HUT RI ini semakin mengakar di dalam diri peserta," pungkasnya.



Penulis : Sigit
Editor   : Sigit

DomaiNesia